Posts

Showing posts from February, 2020

Menebar Kebaikan untuk Pedalaman

Image
from LinkedIn Kalian pernah dengar nama IBM sebelumnya? IBM alias Insan Bumi Mandiri merupakan sebuah organinasi amal yang bergerak dalam pembangunan di pedalaman Indonesia. IBM memiliki beberapa bidang program seperti pendidikan, kesehatan, pembangunan, dan pemberdayaan. Bersama para donatur atau sering kali disebut Sahabat Pedalaman. IBM terus bergerak membantu warga-warga di pelosok daerah yang sedang membutuhkan bantuan. Banyak sekali program-program yang dijalankan IBM, mulai dari pembangunan mesjid, bantuan operasi bagi warga yang mengidap penyakit tertentu, bantuan pendidikan, sumber air bersih, sampai qurban. Tentu, masih banyak lagi program yang sedang direncanakan kedepannya. Titik lokasinya pun berbeda-beda, ada Sumatra, Sulawesi, NTB, NTT, Papua serta Papua Barat.                   Kini IBM sudah genap empat tahun, banyak sekali kegiatan yang   menjadi jejak berbagi kebaikan antara IBM, Sahabat Pedalaman serta warga dari beberapa daerah di pedalaman Indonesia.

Gap Year : Jalan Meningkatkan Kualitas diri

Image
Calon Maba pasti p ernah men dengar istilah gap year? Apa sih itu? Bagi mahasiswa, gap year adalah sebuah istilah yang dipakai bagi seseorang yang menunda waktu untuk meng ikut kegiatan kuliah di tahun kelulusannya. Mereka tidak langsung mengambil jurusan di perkuliahan. Tetapi, memilih menundanya beberapa waktu karena beberapa alasan. Ada beberapa tipe orang yang memilih gap year. Tapi, secara mendasar orang memilih gap year , karena mereka tidak lulus di ujian masuk P erguruan T inggi Negeri atau mereka memang memilih untuk menundanya karena faktor-faktor yang menghalangi mereka untuk mengikuti kegiatan perkuliahan. Namun sebenarnya, tidak banyak orang yang memilih gap year atau menunda waktu untuk masuk perkuliahan. Banyak dari mereka beranggapan, jika memilih gap year dirasa kurang bermanfaat juga meninggalkan kesan tertinggal dari teman-teman seangkatan. Lalu, kenapa orang memilih gap year? Sekalipun gap year dianggap buruk di sebagian kepala orang. Namun ternyata ,